WHAT'S NEW?
Loading...

REVIEW JUJUR LIPTINT LOKAL


Liptint merupakan suatu produk inovasi Korea yang berbeda  dengan lipstick. Liptint itu sendiri memiliki pigmentasi warna yang tidak terlalu mencolok seperti lipstick kebanyakan.
 Liptint sangat viral dan banyak digemari di seluruh dunia termasuk Indonesia, produk ini sangat diminati lantaran mempunyai kesan yang natural ketika dipakai. 
Tak heran jika pada sekarang ini, banyak produsen kosmetik asal Indonesia yang memproduksi liptint.

1.Liptint dari Brand Wardah Cosmetic

 Wardah mengeluarkan produk lip and check tint yang bertujuan supaya produk tersebut tidak hanya untuk bibir, melainkan bisa berguna juga untuk dipakai sebagai blush on. Keunggulan produk ini adalah serba guna dan multifungsi, jadi para pembeli tidak perlu menghabiskan uang hanya untuk membeli liptint atau eyeshadow. 
Kekurangannya adalah produk tidak tahan lama.


2. Liptint Emina Magic Potion

 Brand kosmetik yang satu ini memang dikhususkan untuk para remaja. Keunggulan produk ini adalah lumayan tahan lama. Kekurangannya adalah tekstur liptint yang sangat cair dan cepat tumpah.

3. Liptint Latulipe

 Produk yang satu ini memang juaranya liptint karena sangat tahan lama hingga 12 jam, pemilihan warnanya juga bagus dan natural dan bervariasi. kekurangannya adalah sulit dihapus dan wanginya sedikit pahit. 

0 comments:

Post a Comment